Berita & Media

SIARAN PERS

Peserta Bumiputera Bromo Marathon Bersiap Diri


Pasuruan - Peserta Bumiputera Bromo Marathon mulai memadati kawasan wisata Bromo. Jumat (5/9), peserta baik domestik maupun mancanegara mulai mengambil RPC (Race Packet Collection) di Pendopo Agung Wonokitri. Pengambilan RPC ini dijadwalkan hingga Sabtu (6/9) mulai pukul 09.00 WIB hingga 21.00 WIB. Peserta yang berhalangan hadir juga dapat mengutus perwakilannya untuk mengambil RPC ini, dengan menunjukkan konfirmasi email dan ID Card.

"Hingga hari ini, sudah banyak peserta yang mengambil race pack. Beberapa diantaranya juga meninjau medan untuk berlari besok. Kebanyakan datang ke Pasuruan melalui Surabaya dan Malang. Sejauh ini pengambilan race pack berjalan lancar, terlebih panitia juga mendapat bantuan dari volunteer", ucap Dedik Kurniawan, founder dan Co-Director Bromo Marathon.

Selama berada di kawasan wisata Bromo, peserta dapat menikmati keindahan alam Bromo sembari berjalan-jalan di Tengger Expo di Desa Tosari, Pasuruan. Untuk masuk ke pameran ini, peserta tidak lagi dikenakan biaya.

Keramahan masyarakat sekitar menambah kehangatan Bumiputera Bromo Marathon yang sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari wisata olahraga di kawasan ini. Peserta yang menginap di homestay yang tersebar di sekitar Tosari, Ngadiwono, Baledono hingga Nongkojajar juga dapat menyicipi kuliner tradisional khas Bromo sembari ditemani minuman hangat.

"Semoga pelaksanaan Bumiputera Bromo Marathon berjalan lancar. Kami senang dapat ikut ambil bagian dalam peningkatan ekonomi masyarakat lokal Bromo. Terima kasih juga untuk peserta yang telah berkontribusi meningkatkan kualitas perpustakaan di sekitar Tengger melalui kegiatan lari", jelas Direktur SDM dan Umum Bumiputera, Prasetya M. Brata.

Bumiputera Bromo Marathon sendiri akan dimulai pukul 05.30 Minggu (7/9) dengan mengambil start di Desa Wonokitri. Sebelumnya, peserta diharapkan melakukan pemanasan untuk menghindari cedera. Terlebih udara di Bromo cukup dingin. Panitia juga menghimbau peserta untuk lebih berhati-hati karena medan yang akan dilalui merupakan penggabungan dari jalan beraspal dan jalan setapak dengan ketinggian jalan antara 1.700 meter hingga 2.400 meter.

Panitia juga telah memperhitungkan batas waktu lari untuk masing-masing kategori, antara lain 8 jam untuk kategori Full Marathon, 7,5 jam untuk Half Marathon, dan 2,5 jam untuk kategori 10K. Diharapkan peserta juga memperhitungkan waktu lari ini.***

 

 

Kembali ke halaman sebelumnya

 

Kembali ke atas