Berita & Media

BERITA SELEBRITI

Purie `Mahadewi.` Asuransi: `Makna Sebuah Perlindungan dan Ketenangan.`


Perayaan HUT 98 Bumiputera yang diadakan di Hotel Sahid, Jakarta Februari 2010 lalu, menyisakan banyak cerita menarik. Salah satunya datang dari artis pendukung, Purie `Mahadewi.` Diam-diam, si cantik asal Sukabumi ini pernah memiliki polis asuransi pendidikan Bumiputera lho!

Pengalamannya masa kecilnya itu mengingatkan penyanyi cantik bernama asli Purie Andriani ini kepada Bumiputra. Ingin tahu? Simak bincang-bincang singkat Purie dengan BPnews, berikut ini!

Bukan sekadar tabungan Pertama kali ditanyakan tentang Bumiputera. Purie menjawab spontan `Saya kenal Bumiputera sejak kecil. Karena, ibu saya pemegang polis asuransi pendidikan Bumiputera untuk saya dan kakak saya.` Purie masih ingat ketika itu agen Bumiputera rutin datang ke rumahnya. Ibu saya memberikan sejumlah uang, belakangan saya tahu itu premi asuransi. Mungkin waktu itu Bumiputera belum online ya?` Pemilik mata indah ini mengenang.

Alumni Universitas `Perbanas,` Jakarta, kelahiran Sukabumi, 9 Agustus 1985 ini melihat asuransi lebih banyak manfaatnya dari pada kerugiannya. Contohnya menurut ia, asuransi jiwa dan asuransi kesehatan. Keduanya sama-sama penting. `Kalau kita sakit, ada asuransi kesehatan yang menanggung. Ketika terjadi musibah yang tidak diduga, ada asuransi yang membackup.` Purie nampak paham.

Profit asuransi, menurut Purie jangan difikirkan dan jangan dihitung-hitung. Tapi, fikirkanlah manfaat asuransinya. Sewaktu-waktu kelak akan diterima. Purie memaknai asuransi bukan sekadar tabungan, melainkan arti sebuah perlindungan dan ketenangan. `Kalau asuransi, jangan diingat-ingat pembayaran preminya yang beratahun-tahun. Tahu-tahu, nanti selesai. Yang penting uang kita tidak hilang.` Katanya.

Tingkatkan kepercayaan Berbeda dengan Purie yang beruntung memiliki polis sejak kecil, masih banyak masyarakat Indonesia yang belum terjamah asuransi. `Penyebabnya mungkin karena masyarakat kita kurang mengerti mekanisme di dalam asuransi itu sendiri. Pertama yang harus dilakukan Bumiputera manurut Purie adalah membuat masyarakat mengerti asuransi terlebih dahulu. Kalau mereka sudah mengerti, otomatis mereka akan masuk asuransi.` Purie menawarkan solusi.

Kembali ke halaman sebelumnya

 

Kembali ke atas